by admin admin No Comments

Perbandingan harga BBM Pertamina dengan BP

Jakarta (ANTARA) –

Pada awal Agustus 2024, perusahaan minyak milik negara Pertamina mengumumkan bahwa harga BMM non-subsidi mengalami kenaikan, sementara harga Pertamax tetap tidak berubah.

Kenaikan harga ini berlaku untuk Pertamax Green yang naik dari Rp13.900 menjadi Rp15.000 per liter, Pertamax Turbo dari Rp14.400 menjadi Rp15.450 per liter, Dexlite dari Rp14.550 menjadi Rp15.350 per liter, serta Pertamina Dex yang meningkat dari Rp15.100 menjadi Rp15.650 per liter.

 

Adapun berdasarkan informasi dari laman resmi British Petroleum (bp.com), harga BBM di SPBU BP mengalami kenaikan sejak 1 Agustus 2024.

 

Produk BBM BP 92 naik menjadi Rp 13.850 per liter dari sebelumnya Rp13.400 per liter, BP Ultimate menjadi Rp15.370 per liter dari sebelumnya Rp14.700 per liter, BP Diesel (hanya di Jawa Timur) menjadi Rp15.480 per liter dari sebelumnya Rp14.860 per liter, dan BP Ultimate Diesel naik menjadi Rp15.810 per liter dari sebelumnya Rp15.320 per liter.

 

Berdasarkan data dan informasi harga dari SPBU Pertamina dan BP, berikut merupakan komparasi atau perbandingan secara rinci harga BBM dari kedua perusahaan tersebut.

 

BBM Pertamina

– Biosolar: Rp6.800 per liter

– Pertalite: Rp10.000 per liter

– Pertamax: Rp12.950 per liter

– Pertamax Green 95: Rp15.000 per liter, meningkat dari Rp13.900 per liter

– Pertamax Turbo: Rp15.450 per liter, meningkat dari Rp14.400 per liter

– Dexlite: Rp15.350 per liter, meningkat dari Rp14.550 per liter

– Pertamina Dex: Rp15.650 per liter, meningkat dari Rp15.100 per liter

 

BBM BP

– BP 92: Rp13.850 per liter, meningkat dari Rp13.400 per liter

– BP Ultimate: Rp15.370 per liter, meningkat dari Rp14.700 per liter

– BP Diesel (hanya di Jawa Timur): Rp15.480 per liter, meningkat dari Rp14.860 per liter liter

– BP Ultimate Diesel: Rp15.810 per liter, meningkat dari Rp15.320 per liter

Baca juga: Komparasi harga BBM Pertamina dengan Shell

Baca juga: Komparasi harga BBM Pertamina dengan Vivo per Agustus 2024

Baca juga: Harga BBM Pertamina terbaru Agustus 2024

Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024

by admin admin No Comments

Konsumsi Warga RI Terus Anjlok: Pakaian dan Transportasi Paling Parah!

Jakarta, CNBC Indonesia-Konsumsi Rumah Tangga (RT) hanya mampu tumbuh 4,93% (year on year/yoy) pada kuartal II-2024. Walaupun masih menjadi pendorong utama perekonomian, namun konsumsi RT di bawah 5% dalam tiga kuartal terakhir.

Moh. Edy Mahmud, Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik, BPS, dalam konferensi pers, Senin (5/8/2024) tidak bisa menjawab data tersebut sebagai gambaran daya beli masyarakat Indonesia yang melemah. Pada beberapa komoditas memang ada penurunan konsumsi.

“Beberapa komponen itu alami perlambatan,” ujarnya.

Rilis BPS Senin (5/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube BPS Statistics)Foto: Rilis BPS Senin (5/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube BPS Statistics)

Komponen yang dimaksud antara lain pakaian, alas kaki, jasa perawatan, kesehatan pendidikan serta transportasi dan komunikasi.

“Pakaian dan transportasi mengalami pertumbuhan yang tak setinggi tahun lalu,” terang Edy.

(mij/mij)


Next Article Kala Sri Mulyani Pamer ke Investor: Negara Kayak RI Langka di Dunia

by admin admin No Comments

Jokowi Ingatkan Prabowo Dampak Perlambatan Ekonomi Global dalam Menyusun RAPBN 2025

TEMPO.CO, JakartaPresiden Jokowi mengingatkan bahwa penyusunan RAPBN 2025 harus mewaspadai risiko perlambatan ekonomi dunia yang dapat menyebabkan krisis pangan dan naiknya harga minyak.

“Yang paling penting waspadai risiko perlambatan ekonomi dunia, baik yang berkaitan dengan kebijakan suku bunga, juga yang berkaitan dengan memanasnya geopolitik yang kemungkinan itu akan berimbas kepada krisis pangan, harga minyak yang naik,” kata Presiden dalam sambutan pembuka pada rapat terbatas di Kantor Presiden, Istana Kepresidenan Jakarta, Senin, 5 Agustus 2024.

Ia meminta penyusunan rancangan APBN tahun 2025 dapat mengakomodasi program yang dicanangkan Presiden terpilih Prabowo Subianto. 

Rapat terbatas dengan sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju itu membahas rencana kerja Pemerintah, Nota Keuangan dan RAPBN Tahun 2025.

Jokowi menekankan empat poin dalam RAPBN Tahun 2025. Selain mengakomodasi program Presiden terpilih dan waspada terhadap perlambatan ekonomi global, ia juga meminta agar rencana kerja pemerintah dapat mengoptimalkan langkah-langkah untuk peningkatan target penerimaan negara.

Terakhir, Jokowi menggarisbawahi tentang kebijakan yang memberikan kemudahan investasi, serta produk-produk yang berkaitan dengan ekspor.

Dalam rapat terbatas itu, Presiden Jokowi tampak duduk diapit oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto serta Menteri Sekretaris Negara Pratikno di sisi kanan.

Perlambatan Ekonomi Global Berdampak

Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede memperkirakan produk domestik bruto (PDB) Indonesia pada kuartal II-2024 tumbuh sekitar 5,02 persen secara year on year (yoy).

“Kami memperkirakan pertumbuhan PDB Indonesia akan melambat, namun tetap berkisar 5 persen yoy di kuartal II-2024,” kata Josua saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Sabtu.

Pertumbuhan PDB pada kuartal II-2024 diproyeksikan akan melambat dibandingkan pertumbuhan 5,11 persen yoy pada kuartal I-2024.

Pertumbuhan yang masih berada di kisaran 5 persen terutama didorong oleh permintaan domestik, yang relatif tetap kuat meskipun terjadi penurunan permintaan eksternal.

Menurut dia, melemahnya permintaan eksternal sebagian besar disebabkan oleh perlambatan ekonomi global, terutama Cina, negara dengan perekonomian terbesar kedua di dunia dan mitra dagang utama Indonesia, di mana pertumbuhannya melambat secara signifikan dari 5,3 persen yoy pada kuartal I-2024 menjadi 4,7 persen yoy pada kuartal II-2024, yang berdampak buruk pada kinerja ekspor.

Namun, permintaan domestik juga diperkirakan akan melambat pada kuartal II-2024 karena beberapa faktor, yakni konsumsi rumah tangga, belanja pemerintah, dan investasi swasta.

Scroll Untuk Melanjutkan

Josua mengatakan pergeseran bulan Ramadhan dari kuartal kedua ke kuartal pertama tahun ini dapat mengurangi pertumbuhan konsumsi rumah tangga di kuartal kedua, yang biasanya mengalami lonjakan selama periode ini.

Karena konsumsi rumah tangga menyumbang lebih dari separuh perekonomian Indonesia, pergeseran tersebut dapat berdampak pada PDB secara keseluruhan.

Selanjutnya, belanja pemerintah diperkirakan akan melambat secara signifikan seiring dengan normalisasi belanja setelah Pemilu 2024 pada 24 Februari.

PMI Manufaktur Menurun

Sementara investasi swasta kemungkinan akan tetap lemah, seperti yang ditunjukkan oleh PMI manufaktur yang menurun.

Berdasarkan data S&P Global, PMI manufaktur Indonesia pada Juli 2024 terkontraksi 1,4 poin secara bulanan (month-to-month/mtm) menjadi 49,3 dari 50,7 pada Juni.

Hal tersebut mencerminkan pendekatan “wait and see” yang terus berlanjut di kalangan produsen, didorong oleh ketidakpastian atas agenda kebijakan ekonomi pemerintah baru dan risiko yang terkait dengan perlambatan ekonomi global, dan dampak yang bersumber dari risiko suku bunga kebijakan “higher for longer” oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed yang menyebabkan pelemahan rupiah.

“Kami melihat bahwa hal ini memang menghambat rencana ekspansi bisnis,” tutur Josua.

Sebelumnya, Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia sepanjang 2024 berada pada rentang 5,0 persen hingga 5,2 persen.

“Pertumbuhan ekonomi Indonesia untuk 2024 keseluruhan kami perkirakan dalam kisaran 5,0 persen hingga 5,2 persen,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam konferensi pers KSSK di Jakarta, Jumat.

Untuk triwulan II, KSSK memprediksi pertumbuhan ekonomi berada pada level 5,0 persen. Meski melambat dibandingkan triwulan I yang sebesar 5,11 persen, namun sektor konsumsi rumah tangga dan investasi yang menjadi faktor pendorong kinerja ekonomi masih tetap terjaga.

Guna menjaga kinerja konsumsi, belanja pemerintah pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) akan terus diarahkan untuk menjaga stabilitas harga. Kementerian Keuangan juga akan terus mendorong program perlindungan sosial, terutama bagi masyarakat rentan, sehingga daya beli tetap terjaga.

Pilihan Editor Otorita Sebut Hak Warga Terdampak Pembangunan IKN Dijamin Perpres, yang Berikan HGU 190 Tahun

by admin admin No Comments

Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk Fresh Graduate dan Experienced Hire, Cek Detailnya

TEMPO.CO, Jakarta – PT Pertamina (Persero) membuka lowongan kerja di beberapa anak perusahaannya. Perusahaan Badan Umum Milik Negara atau BUMN yang bergerak di bidang energi ini membuka kesempatan karir untuk lulusan baru alias fresh graduate dan calon pekerja dengan pengalaman melalui program experienced hire.

PT Pertamina Energy Terminal

Anak usaha Pertamina ini membuka dua kesempatan karir untuk lulusan baru melalui program Bimbingan Profesi Sarjana atau BPS, antara lain:

Junior Auditor Internal Audit 

Keterangan Pekerjaan:

Mengelola dan mengawasi secara menyeluruh pembangunan kesadaran risiko di kalangan semua pegawai perusahaan, serta memberikan rekomendasi yang sesuai dengan kebijakan internal audit PT Pertamina International Shipping sebagai acuan dan standar terkemuka dalam menjalankan kegiatan internal audit PT Pertamina Energy Terminal. Pekerjaan ini untuk memastikan implementasi praktik audit yang efektif dan sesuai dengan norma-norma terbaik industri.

Persyaratan:

– Tingkat Pendidikan Minimal : Lulusan S1 atau Setara

– Jurusan :  Akuntansi/Manajemen Keuangan/Teknik Industri/ Teknik Logistik

– Diutamakan memiliki pengalaman magang/internship di bidang atau fungsi Internal Audit

Junior Officer I Budgeting & Monitoring

Keterangan Pekerjaan:

Melakukan kegiatan budgeting & monitoring mulai dari melakukan finansial operasional bisnis fresh water mulai dari evaluasi finansial operasional, analisa finansial operasional beserta laporan finansial operasional bisnis fresh water dan kebutuhan operasional bisnis fresh water.

Caranya dengan mengarahkan, monitoring dan evaluasi operasional bisnis fresh water, tagihan penyerapan anggaran untuk seluruh biaya operasional, pengelolaan anggaran operasional bisnis fresh water dan melaksanakan pembayaran terkait kebutuhan operasional fresh water.

Persyaratan:

– Tingkat Pendidikan Minimal : Lulusan S1 atau Setara

– Jurusan : Akuntansi/Manajemen Keuangan

– Diutamakan memiliki pengalaman magang/internship di bidang atau fungsi finance

Sementara itu, berbagai kesempatan karir yang menanti untuk calon pekerja yang memiliki pengalaman kerja melalui jalur experienced hire adalah sebagai berikut:

PT Pertamina Energy Terminal

Officer I Process Safety & Integrity (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

Menerapkan aspek Health, Safety,Security, dan Environment dengan melaksanakan implementasi aspek Process Safety & Asset Integrity Management (PSAIM) terhadap seluruh aset/operasional perusahaan. Caranya melalui penerapan standar nasional/internasional secara sistematis dan terintegrasi guna membentuk International Code dan Standard untuk kriteria dan persyaratan HSSE Engineering, Asset Integrity, dan PSM Perusahaan

Persyaratan:

– Tingkat Pendidikan Minimal : Lulusan S1 atau Setara

– Jurusan : Kesehatan Masyarakat/Teknik Lingkungan/Teknik Mesin/Teknik Sipil/Teknik Industri

– Memiliki minimal 8 tahun pengalaman di bidang HSSE & Asset Integrity

PT Pertamina International Shipping

Junior Engineer Project Control (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

Melakukan pemberian jasa manajemen proyek pembangunan kapal & offshore project berdasarkan pendampingan kickoff meeting dengan kontraktor, susunan WBS & project scheduling, susunan risk analysis dan budget pembangunan.

Selain itu, pekerjaan yang dilakukan adalah melaksanakan jasa project monitoring & control pada pembangunan untuk penyusunan laporan progress dan melaksanakan jasa project closing berdasarkan pengawasan, pengurusan surat-surat dan sertifikasi untuk penyusunan dokumen project closing pada proyek tanker & offshore project yang sesuai dengan ketentuan perusahaan.

Persyaratan:

– Tingkat pendidikan minimal Lulusan S1 atau Setara berbagai jurusan, diutamakan dari Teknik Kelautan/Teknik Industri/ANT/ATT/Teknik Mesin/Teknik Elektro;

– Pengalaman kerja minimal 5 tahun di bidang Fleet & Port Management; diutamakan di bidang Shipping Operation.

Officer Bunker & Agency Budgeting (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

Melaksanakan dan merencanakan rencana anggaran dan volume bunker supply kapal serta memberikan bantuan pada evaluasi penawaran bunker dan perencanaan pengadaan sarana fasilitas penunjang STS Bunker. Menyusun draft kontrak terkait pengadaan jasa desloping kapal dan mengelola dokumen pembayaran jasa desloping kapal sehingga proses terlaksana dan selaras dengan strategi pengembangan.

Persyaratan:

– Tingkat pendidikan minimal Lulusan S1 atau Setara berbagai jurusan, diutamakan dari Teknik Industri/Ekonomi/Teknik Logistik;

– Pengalaman kerja minimal 6 tahun;

– Lebih diutamakan memiliki pengalaman kerja di bidang Ship Management;

– Memiliki keterampilan dalam penyusunan & penggunaan anggaran.

Officer Receiving & Warehouse (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

Memiliki tanggung jawab utama untuk mengelola seluruh proses penerimaan barang dan pengelolaan warehouse termasuk melakukan penerimaan barang yang masuk, pemeriksaan kualitas dan pencatatan detail untuk memastikan akurasi inventaris, verifikasi permintaan proses pembayaran, serta optimalisasi sistem penyebaran penyimpanan pada warehouse.

Persyaratan:

– Tingkat pendidikan minimal Lulusan S1 atau Setara berbagai jurusan, diutamakan dari Teknik Industri/Manajemen Operasi;

– Pengalaman kerja minimal 6 tahun di bidang Supply Chain Management, diutamakan di bidang Procurement.

Senior Analyst Transformation Integration (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan

Bertanggung jawab dalam menyatukan berbagai komponen dalam proyek transformasi. Bekerja sama dengan tim lintas fungsi untuk memastikan integrasi yang mulus dan meminimalkan risiko gangguan operasional.

Persyaratan:

Scroll Untuk Melanjutkan

– Tingkat pendidikan minimal Lulusan S1 atau Setara jurusan Teknik Informatika/Sistem Informasi/Manajemen Industri/Teknik Industri/Matematika/Statistika;

– Pengalaman kerja minimal 9 tahun di bidang Business Transformation.

Analyst Transformation Integration (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam menyatukan berbagai komponen dalam proyek transformasi. Bekerja sama dengan tim lintas fungsi untuk memastikan integrasi yang mulus dan meminimalkan risiko gangguan operasional.

Persyaratan:

– Tingkat pendidikan minimal Lulusan S1 atau Setara jurusan Teknik Informatika/Sistem Informasi/Manajemen Industri/Teknik Industri/Matematika/Statistika;

– Pengalaman kerja minimal 6 tahun di bidang Business Transformation/Digitalization.

PT Pertamina Marine Solutions

Officer General Trading (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam mensuplai kebutuhan kapal yang meliputi kegiatan pengidentifikasian informasi kebutuhan kapal pada mesin dan perlengkapannya, terkelolanya data base material & spare part, pemetaan source material & spare part, dan merencanakan dan melaksanakan strategi pengadaan, serta bertanggung jawab dalam menyiapkan dokumen terhadap penyelesaian assurance klaim

Persyaratan:

– Tingkat Pendidikan Minimal : Lulusan S1 atau Setara

– Jurusan : Sarjana dari berbagai jurusan, diutamakan dari jurusan Teknik Industri/ Manajemen/ Keuangan

– Pengalaman kerja di bidang Business Development/Marketing/ Keuangan

– Min. 6-9 tahun menjabat posisi setingkat Jr.Analyst atau Jr. Supervisor

Junior Analyst II Commercial (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

– Memiliki tanggung jawab dalam menganalisis dan melakukan survei terhadap pelanggan dan intelijen pasar

– Menetapkan prioritas peluang pasar, menentukan produk / jasa serta nilai yang akan ditawarkan bagi pelanggan

– Menentukan strategi penetapan harga

– Menetapkan sasaran, tujuan, tolok ukur produk

– Menyusun anggaran pemasaran, mengembangkan media pemasaran

– Menyusun, mengelola serta melaksanakan harga jual ke customer

– Menyusun dan mengelola kegiatan promosi, melakukan pemetaan pelanggan

– Menyusun target dan upaya penjualan

– Menyusun pengelolaan pelanggan

– Memberikan pelayanan kepada new customer, menilai dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan pelayanan pelanggan

Persyaratan:

– Tingkat Pendidikan Minimal: Lulusan S1 atau Setara

– Jurusan : Sarjana dari berbagai jurusan, diutamakan dari jurusan Teknik Industri/ Manajemen/ Keuangan

– Pengalaman kerja di bidang Business Development/Marketing/ Keuangan;

– Min. 3-6 tahun menjabat posisi setingkat Jr.Analyst atau Jr. Supervisor

Junior Analyst II Business Optimization (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu)

Keterangan Pekerjaan:

– Memiliki tanggung jawab dalam menyusun strategi pengembangan bisnis

– Menentukan baseline untuk proses yang berjalan

– Mengidentifikasi prospek serta mengevaluasi pengembangan bisnis

– Memastikan pelaksanaan pengembangan bisnis sesuai dengan kebijakan

– Melakukan Business Intelligence

– Melaksanakan pengelolaan portofolio bisnis

– Melaksanakan pengelolaan portofolio bisnis

– Melaksanakan pengelolaan strategic partnership dan mengevaluasi proses restrukturisasi AP meliputi divestasi/penjualan, likuidasi, akuisisi, dan merger

Persyaratan:

– Tingkat Pendidikan Minimal : Lulusan S1 atau Setara

– Jurusan : Sarjana dari berbagai jurusan, diutamakan dari jurusan Teknik Industri/ Manajemen/ Bisnis/ Keuangan

– Pengalaman kerja di bidang Business Development/Marketing/ Keuangan

– Min. 3-6 tahun menjabat posisi setingkat Jr.Analyst atau Jr. Supervisor

Lamaran pekerjaan dapat dikirimkan melalui website resmi rekrutmen Pertamina, yaitu recruitment.pertamina.com.

PT Pertamina (Persero) tidak memungut biaya apapun dan/atau bekerja sama dengan agen perjalanan manapun dalam proses perekrutan pekerja. Pengumuman kelulusan dan ketidaklulusan, serta undangan proses rekrutmen hanya melalui email resmi Recruitment Pertamina (recruitment@pertamina.com).

Pilihan Editor: Peluang Karir di BUMN dan Swasta dalam Lowongan Kerja Hingga 15 Agustus