by admin admin No Comments

Kementerian Investasi/BKPM dukung Sulteng Expo tingkatkan investasi

Palu (ANTARA) – Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mendukung pelaksanaan Sulteng Expo 2024 dalam meningkatkan investasi di Indonesia, khususnya di Provinsi Sulawesi Tengah.

“Kementerian Investasi yang bertugas untuk menjaga iklim investasi dan rasio investasi di Indonesia dalam mempertahankan pertumbuhan ekonomi, tentunya sangat mendukung kegiatan seperti ini yang akan semakin meningkatkan investasi di Sulteng dan Indonesia, dan juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Direktur Pengembangan Potensi Daerah Kementerian Investasi/BKPM Suhartono pada pembukaan Sulteng Expo 2024 di Palu, Kamis (25/4) malam.

 

Ia mengatakan pertumbuhan perekonomian suatu negara, bahkan suatu daerah, bergantung erat dari pertumbuhan relaksasi investasi di daerah itu.

 

Menurut dia, hal tersebut terbukti dengan hadirnya investasi di Sulawesi Tengah dengan memanfaatkan sumber daya alam di daerah ini sehingga pertumbuhan perekonomian provinsi itu menjadi urutan kedua tertinggi di Indonesia atau secara nasional.

 

Untuk mempertahankan relaksasi investasi ini, katanya, perlu pengembangan dan pemetaan potensi investasi sehingga dapat menghasilkan peluang investasi yang siap ditawarkan kepada investor, salah satunya melalui Sulteng Expo 2024.

 

“Tanpa itu, maka perkembangan relaksasi investasi di suatu negara atau daerah tidak akan dapat berkembang secara berkelanjutan. Apalagi daerah yang tergantung dari sumber daya alam yang akan habis pada waktunya, sehingga harus terus berinovasi,” ujarnya.

Baca juga: BKPM anjurkan PMA dan PMDN kolaborasi UMKM untuk penguatan ekonomi

 

Ia menjelaskan salah satu inovasi yang perlu dikembangkan bersama, yakni potensi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) agar bisa naik kelas.

 

“Untuk inovasi, negara hadir melalui Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 7 Tahun 2021 terkait pengembangan dan kemudahan bagi UMKM di seluruh Indonesia dengan fasilitas yang diberikan oleh pemerintah melalui seluruh kementerian, lembaga pemerintah pusat maupun daerah dalam memajukan UMKM agar naik kelas,” ujarnya.

 

Salah satunya, katanya, kemudahan mendapatkan legalitas sehingga semakin mudah membangun usaha di Indonesia. Kemudahan UMKM ini juga didukung dengan program pembiayaan dan pembinaan oleh Bank Indonesia dan Kanwil Kemenkumham Sulteng yang menjadi motor penggerak perekonomian dan akan memengaruhi pertumbuhan perekonomian di Indonesia.

 

Pihaknya juga telah menerbitkan aturan yang mewajibkan setiap perusahaan besar penanaman modal asing (PMA) dan penanaman modal dalam negeri (PMDN) untuk bermitra dengan UMKM.

 

Ia mengatakan dengan hal ini akan memberikan kesempatan untuk UMKM mendapatkan pasar yang pasti dengan bermitra dengan perusahaan besar, sehingga produksi UMKM ini dapat terserap secara langsung.

 

Menurut dia, menjadi tugas bersama dalam membimbing UMKM agar terus melakukan inovasi dan peningkatan kualitas produk, sehingga dapat diserap oleh perusahaan besar dalam rangka mendukung kegiatan investasi di Indonesia.

 

Pewarta: Nur Amalia Amir
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2024

by admin admin No Comments

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

TEMPO.CO, Jakarta Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mewajibkan penggunaan Kartu Tanda Penduduk saat membeli LPG 3 kg. Aturan ini mulai berlaku per 1 Januari 2024. Hanya masyarakat yang terdaftar di pangkalan data yang dapat membeli LPG 3 kilogram.

Sebelumnya, sejak 1 Maret 2023, pemerintah melalui Pertamina telah melakukan registrasi atau pendataan pengguna gas 3 kilogram di sub penyalur atau pangkalan ke dalam sistem berbasis website sebagai tahap awal Program Pendistribusian LPG Tabung 3 kilogram Tepat Sasaran. Proses ini dilakukan di sub-penyalur atau pangkalan melalui sistem berbasis digital untuk memastikan distribusi yang tepat sasaran dan efektif.

Lantas, bagaimana cara daftar sebagai pembeli LPG 3 kilogram? Simak informasinya berikut ini.

Diwartakan sebelumnya, gas 3 kilogram hanya diperuntukkan bagi rumah tangga dan usaha mikro yang digunakan untuk memasak sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 104 Tahun 2007 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Penetapan Harga Liquefied Petroleum Gas Tabung 3 Kilogram.

Selain itu, penggunaan gas 3 kilogram ditujukan kepada nelayan sasaran dan petani sasaran sesuai dengan Perpres Nomor 38 Tahun 2019 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Penetapan Harga Liquefied Petroleum Gas untuk Kapal Penangkap Ikan Bagi Nelayan Sasaran dan Mesin Pompa Air Bagi Petani Sasaran.

Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kg

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli gas 3 kilogram harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi. Selain KTP dan KK, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi masyarakat agar bisa membeli  LPG 3 kilogram, antara lain:

– Datang ke pangkalan atau penyalur resmi untuk didaftarkan oleh petugas dalam sistem.
– Bagi konsumen usaha mikro harus membawa bukti foto yang menunjukkan sedang berada di tempat usaha.
– Tidak perlu mendaftar mandiri karena akan ada petugas di pangkalan yang mendaftarkan ke sistem.
– Pendataan pembeli LPG 3 kilogram hanya dilakukan di agen, tidak termasuk warung pengecer.
– Pembelian LPG 3 kilogram selanjutnya dilakukan dengan cara membawa KTP yang telah terdata di sistem.
– Tidak ada pembatasan jumlah pembelian gas 3 kg bagi yang identitasnya sudah terdaftar.

Cara Mendapatkan Kartu Kendali LPG 3 Kilogram Bersubsidi

Dikutip dari Sippn.menpan.go.id, untuk mendapatkan Kartu Kendali LPG 3 kilogram Bersubsidi untuk Rumah Tangga sama halnya mendaftar subsidi LPG 3 kilogram. Masyarakat Harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi. Adapun persyaratan dan Prosedur sebagai berikut.

– Membawa Kartu Keluarga.

– Pemohon Membawa Kartu Keluarga

– Petugas menerima dan mengelompokan Tempat pengambilan Tabung Gas LPG 3 Kilogram

– Petugas menerbitkan Kartu Kendali Tabung Gas LPG 3 Kilogram

Cara Membeli LPG Subsidi 3 Kilogram

Seperti dilansir Indonesia.go.id, masyarakat diimbau untuk mengecek terlebih dulu apakah sudah terdaftar sebagai kelompok sasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) melalui website Subsidi Tepat LPG di pangkalan. Dengan begitu, pembelian LPG 3 kilogram hanya dapat dilakukan di satu pangkalan saja.

Selanjutnya, konsumen akan diminta untuk menunjukkan identitas diri berupa KTP dan nomor KK. Setelah itu, petugas akan mencocokkan identitas tersebut dengan database P3KE. Jika datanya cocok, konsumen bisa langsung membeli gas LPG 3 kilogram tersebut.

Namun, jika masyarakat tersebut belum terdaftar dalam database P3KE, petugas akan melakukan registrasi lewat laman Subsidi Tepat LPG Pangkalan. Mereka hanya perlu mengikuti instruksi yang diberikan. Setelah itu, konsumen bisa langsung melakukan transaksi tanpa harus menunggu hasil verifikasi.

KHUMAR MAHENDRA | RACHEL FARAHDIBA REGAR | MICHELLE GABRIELA MOMOLE
Pilihan editor: Menengok Lagi Pembatasan LPG 3 Kg, Soal Tepat Sasaran hingga Alokasi Subsidi Terbesar

by admin admin No Comments

Dolar Melambung Bisa Bawa Petaka ke AS, Ini Penjelasannya

Jakarta, CNBC Indonesia – Fenomena kenaikan mata uang Amerika Serikat (AS), dolar, terhadap sejumlah mata uang dunia membawa bahaya bagi perekonomian Negeri Paman Sam itu. Hal ini terkait dengan persaingan dagang produk-produk dalam negeri AS dengan negara lain.

Dolar telah meningkat sebesar 4% tahun ini. Fundamentalnya menunjukkan apresiasi lebih lanjut.


Hal ini dapat berdampak buruk bagi para pelaku usaha di AS. Rendahnya nilai mata uang negara-negara Asia seperti yuan China akan membuat produk Negeri Tirai Bambu lebih terjangkau di negara adidaya itu.

“Dolar yang kuat cenderung menaikkan harga ekspor Amerika dan menurunkan harga impor, yang akan memperluas cakupan negara defisit perdagangan yang berkepanjangan,” tulis The Economist dikutip Kamis (25/4/2024).

Di tempat lain, penguatan dolar membawa kabar baik bagi eksportir yang memiliki biaya didenominasi dalam mata uang lain. Namun suku bunga Amerika yang tinggi dan dolar yang kuat menimbulkan inflasi impor, yang kini diperburuk oleh harga minyak yang relatif tinggi.

Melawan meroketnya dolar

Banyak negara memiliki cadangan devisa yang cukup besar dan dapat dijual untuk memperkuat mata uang mereka. Tercatat, Jepang memiliki US$ 1,3 triliun, India US$ 643 miliar, dan Korea Selatan US$ 419 miliar.

Namun, keringanan apa pun hanya bersifat sementara. Ini juga diyakini sejumlah bank sentral dunia, yang terbukti tidak melakukan apa-apa saat The Fed mulai menaikkan suku bunga pada 2022 lalu.

Pilihan lainnya adalah koordinasi internasional untuk menghentikan kenaikan dolar. Awal dari hal ini terlihat pada tanggal 16 April, ketika menteri keuangan Amerika, Jepang, dan Korea Selatan menyatakan keprihatinannya terhadap kemerosotan yen dan won.

Dolar, China, dan Pemilu AS

AS akan melaksanakan pemilihan umum (pemilu) pada tahun ini. Baik Partai Demokrat maupun Republik bertekad untuk mempromosikan manufaktur Amerika.

Namun tugas itu akan sulit. Dolar yang tinggi tidak akan dapat membendung impor yang tinggi dari negara-negara seperti China.

Sebagian pihak menilai China tidak akan berbuat begitu banyak. Menurut Goldman Sachs, China mengalami arus keluar valuta asing sebesar US$ 39 miliar pada bulan Maret karena investor meninggalkan negara tersebut akibat perekonomian yang lesu.

Yuan terus melemah terhadap dolar sejak awal tahun, dan lebih cepat sejak pertengahan Maret, sejak dolar meningkat dari 7,18 yuan menjadi 7,25 yuan. Bank of America memperkirakan akan mencapai 7,45 pada bulan September, ketika kampanye pemilu Amerika sedang berlangsung.

Hal ini akan menempatkan yuan pada posisi terlemahnya sejak tahun 2007, sehingga memberikan dorongan bagi upaya ekspor terbaru pemerintah China. Kendaraan listrik China yang murah mungkin akan menjadi lebih murah lagi, sehingga membuat pusing para politisi Amerika.

Pendukung kebijakan proteksionis di AS kemungkinan akan mengabaikan tekanan atas mata uang sekutunya, setidaknya untuk sementara waktu.

Namun tidak ada toleransi untuk China. Hal ini meningkatkan risiko perang tarif dan sanksi dagang lebih lanjut. Bahkan China bisa dimasukkan kembali ke daftar negara yang dinilai memanipulasi mata uangnya.

Selama perekonomian Amerika terus membaik, dolar kemungkinan akan tetap kuat. Selain itu, selama pemerintah AS memandang hal ini sebagai hal yang perlu diwaspadai, ketegangan perdagangan akan meningkat.

[Gambas:Video CNBC]


(fab/fab)

by admin admin No Comments

Perlintasan penumpang melalui Bandara Soetta naik 10 persen

Tangerang (ANTARA) – Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Soekarno-Hatta (Soetta), mencatat tren perlintasan penumpang melalui Bandara Internasional Soetta selama musim mudik Lebaran 2024 mengalami peningkatan hingga 10 persen.

Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Imigrasi Soekarno-Hatta Bambang Tri Cahyono di Tangerang, Rabu, mengatakan tren peningkatan itu terlihat dari data perlintasan penumpang, baik Warga Negara Indonesia (WNI) maupun Warga Negara Asing (WNA).

“Data lintasan tempat pemeriksaan TPI ini selama H-7 hingga H+7 hari raya Idul Fitri 1445 Hijrah atau 3 – 17 April 2024. Jika dibanding tahun lalu ini terdapat kenaikan 10 persen,” ujarnya.

Bambang merinci pada tahun 2023 lalu jumlah penumpang yang melintas melalui Bandara Soetta mencapai 280.196 penumpang. Sedangkan pada tahun ini TPI mencatat terdapat 347.600 pada tahun 2024.

Baca juga: Imigrasi Sotta tunda keberangkatan 613 PMI nonprosedural

Baca juga: Empat WNA pengguna paspor palsu diamankan Imigrasi Soetta

Sedangkan, untuk pergerakan penumpang yang tiba di Indonesia juga mengalami kenaikan sebanyak 324.699 orang penumpang.

“Itu penumpang yang pergi meninggalkan Indonesia atau ke luar negeri. Jika pada tahun 2023 jumlah penumpang yang datang pada periode angkutan Lebaran berjumlah 247.385 maka pada tahun 2024 berjumlah 324.699 penumpang. Kalau yang tiba malah naik 13 persen,” sebutnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Tempat Pemeriksaan Imigrasi Soekarno-Hatta Uchky Adhitya mengklaim jika pihaknya terus melakukan peningkatan dalam memberikan pelayanan. Pada tahun ini TPI Imigrasi Bandara Soetta juga menambahkan fasilitas autogate.

“Imigrasi telah memasang 78 autogate baru di Terminal 3 Bandara Soetta, 52 di terminal kedatangan dan 16 di terminal keberangkatan, dan 10 autogate baru di Terminal 2, masing-masing 5 di terminal kedatangan dan keberangkatan. Alat ini dapat digunakan baik oleh WNI maupun WNA,” ujarnya.

Ia menyebut fasilitas yang diberikan pihaknya dianggap sangat membantu bagi pengguna jasa penerbangan.

Sementara itu, terdapat lima negara yang menjadi sasaran bagi para pelancong mancanegara selama libur Lebaran.

“Petugas Imigrasi secara berkala mengarahkan penumpang yang baru tiba agar memanfaatkan lintasan autogate, selain konter manual. Ada 62 petugas Imigrasi yang ditempatkan di Terminal 2 dan Terminal 3. Singapura, Malaysia, Thailand, Hong Kong dan Uni Emirate Arab,” ucapnya.*

Baca juga: Imigrasi Soetta raih tiga penghargaan Jusuf Adiwinata Award

Baca juga: Ditjen Imigrasi tangkap DPO pelaku KDRT saat berada di Guangzhou

Pewarta: Azmi Syamsul Ma’arif
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2024